Peranan Guru BK di Masa Social Distancing

Assalamualaikum. wr. wb...

Apa sih yang saya lakukan sebagai guru BK selama Social Distancing & Work From Home ??? 
Banyak Guru BK yang bingung dalam mengisi kegiatan yang dapat dilakukan ketika semua siswa kondisi belajar di rumah. Ada beberapa alternatif yang bisa dilakukan oleh guru BK dalam masa Social Distancing atau ketika siswa belajar dari rumah. Salah satunya adalah saya membuat Survei kegiatan  siswa pada saat  belajar dari rumah. Kegiatannya antara lain:
  1. Pemahaman siswa tentang Covid-19
  2. Kegiatan yang dilakukan siswa selama masa Social Distancing
  3. Menceritakan pengalaman siswa dalam bentuk narasi tentang perasaan siswa saat belajar dari rumah ( belajar berliterasi ) / Expressive Writing
Karena kegiatan ini dilakukan secara online, maka saya membuatnya dengan menggunakan Google Form , karena lebih mudah dan praktis. Berikut Link nya : 
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSfPb0s8mfhE5H26o5GgGMwksQNlwOwrimPG1mSq8g_5l2bRwg/viewform?vc=0&c=0&w=1

Terkait dengan survei kegiatan siswa pada masa belajar di rumah, ada beberapa tema yang diajukan untuk mereka memulai konseling, dari masalah Pribadi, Belajar, Sosial dan Karir.  Pada bagian akhir siswa juga diminta menceritakan pengalamannya ketika menjalani kegiatan belajar di rumah. Kegiatan ini secara tidak langsung dapat mendidik siswa dalam berliterasi.
Dari persentase yang ada paling banyak menunjukan keluh kesah mereka selama belajar jarak jauh. 

Saat ini konseli dapat melaksanakan aktifitas konselinya tidak hanya dengan bertatap muka namun juga melalui komunikasi jarak jauh. Karena itu kami menyediakan fasilitas layanan konseling on-line seperti ini. Sebuah layanan yang memudahkan konseli agar bisa mengkonselikan dirinya kapan pun juga, dan pada saat dibutuhkan. Seperti misalnya, konseli berada jauh dari tempat pengkonselian sedangkan dia saat itu sangat membutuhkan konselor untuk membantu mencari penyelesaiaan permasalahan. Dengan layanan konseling online semua bisa menjadi lebih mudah ;)
sekian dan terimakasih. Wassalamualaikum. wr.wb...

Komentar